Sumber: Wakala Induk Nusantara
Abdalghany A - Muamalah Council
Sesudah dinanti beberapa bulan Dinar emas dan Dirham Kelantan yang baru telah hadir. Peluncuran resminya bulan Juli mendatang.

Selasa pagi hari, 8 Juni 2010, adalah pagi yang istimewa bagi warga Kesultanan Negeri Kelantan, Malaysia. Pada pukul 11:00, sebuah kotak berisi set koin Dinar emas pertama dan Dirham perak Negara Bagian Kelantan, tiba di Kuala Lumpur, dikirim dari World Islamic Mint (WIM), Dubai. Mengirimkan koin sampel adalah prosedur standar dalam industri pencetakan koin, sedang kirim koin berikutnya akan mengikuti hanya dalam hitungan hari.


Meskipun Dinar emas Kesultanan Kelantan dicetak pertama tahun 2006, koin-koin yang baru tiba tersebut memiliki realitas baru karena:
  • Ini adalah pertama kalinya ketika tidak hanya Dinar emas tapi juga Dirham perak telah dicetak;
  • Ini adalah untuk pertama kalinya Dinar emas dan Dirham Kelantan yang dicetak sesuai dengan standar internasional yang ditetapkan oleh Organisasi Perdagangan Dunia Islam (WITO) dan diawasi oleh World Islamic Mint ( WIM). Sekitar 99% dari semua Dinar dan Dirham yang dicetak di seluruh dunia dalam 20 tahun terakhir adalah produksi WIM. Dalam koin Kelantan yang baru ini pada bagian belakang koin tercantum logo WIM, sementara di bagian depan adalah lambang dan nama Kesultanan Kelantan.
  • Ini juga merupakan kali pertama ketika koin-koin tersebut dicetak di semua denominasi, yaitu: untu Dinar dalam satuan: 1/2, 1, 2, 5, 8 Dinar; sedang untuk Dirham dalam satuan: 1, 2, 5, 10, 20 Dirham;
  • Ini juga untuk pertama kalinya Dinar dan Dirham Kelantan didistribusikan kepada masyarakat dengan standar nilai yang proporsional antardenominasi koin, dan dalam nilai tukar yang seragam di seluruh negeri.
Dalam waktu dekat, segera sesudah rantai distribusi berjalan baik, peredaran koin Dinar emas dan Dirham perak Kelantan, akan dilengkapi dengan beberapa fungsi layanan baru. Yang terpenting adalah jasa tabungan dan penyimpanan, serta ketersediaan alat bantu pembayaranm secara elektronik.

TPM: Kita amat alu-alukan kedatangannya. Kukuh menyakinkan. Syar'ii dan punya keunggulan. Pelancaran semasa dengan nilai (Dinar Kelantan) DK1 bersama RM580.00. Hari ini sudah melonjak ke nilai yang lebih tinggi. Membangun Bersama Islam.

0 Responses so far.

Post a Comment

Terima Kasih Kerana Memberi Komen Anda